Sekitar satu bulan yang lalu, pihak Official BABYMETAL melalui Website Resmi BABYMETAL mengumumkan tanggal perilisan Album Kedua BABYMETAL yang akan dirilis pada tanggal 1 April 2016.
Para member dari BABYMETAL sendiri sudah banyak berbicara di beberapa kesempatan mengenai Album Kedua mereka. Salah satu adalah ketika mereka diwawancarai oleh media Natalie.mu dan TeamRock. (Baca komentar Su-Metal, Yui-Metal, dan Moa-Metal tentang perilisan album kedua mereka disini!)
Pada artikel kali ini, admin akan mencoba membuat beberapa prediksi mengenai Album Kedua BABYMETAL ini. Perlu diingat, bahwa artikel yang akan kalian baca ini bersifat spekulasi dan opini dari admin yang belum tentu benar adanya. Tulisan ini dibuat hanya untuk memberikan kesan dan rasa penasaran yang lebih besar terhadap perilisan Album Kedua BABYMETAL.
Langsung saja, berikut ini beberapa point penting yang mungkin akan kalian temukan ketika BABYMETAL merilis album kedua mereka:
1. The New Songs
Iya emangnya mau nungguin apalagi selain Lagu-Lagu Barunya BABYMETAL? Admin sendiri sangat penasaran dengan lagu-lagu baru yang akan dirilis BABYMETAL di Album keduanya. Terlebih lagu untuk lagu-lagu baru yang nantinya akan dibawakan oleh Yui-Metal & Moa-Metal a.k.a Black BABYMETAL. Sampai saat ini, BlackBM baru membawakan 2 lagu yaitu Yon no Uta, dan Onedari Daisakusen.
Seperti yang telah dibahas sebelumnya di Artikel ini, lagu Yon no Uta adalah hasil dari kreasi Yui-Metal dan Moa-Metal sendiri. Dari fakta tersebut, tidak ada salahnya jika kita beranggapan bahwa BlackBM akan kembali menulis lagunya sendiri di Album Kedua. Mengingat mereka berdua kini telah beranjak dewasa :'D , bukan hal yang sulit bagi mereka untuk sekedar menulis satu atau dua lagu sendiri. Hehehehe...
Sedangkan untuk Su-Metal sendiri, Admin sudah dibuat merinding dengan debut lagu No Rain, No Rainbow di Live Concert Legend 1997 at Makuhari Messe. Entah akan jadi seperti apa jika lagu tersebut diremake dan diubah komposisinya dan dinyanyikan oleh Su-Metal yang sekarang. Yang jelas, seluruh penonton World Tour 2016 akan dibuat takjub dengan senandung nan merdu dari lagu tersebut.
Sedangkan untuk lagu-lagu baru yang dibawakan oleh BABYMETAL secara utuh sendiri kita telah mengetahui dan mendengar beberapa diantaranya seperti Karate Soiya, Chigau, Awadama Fever, dan The One. (Judul Karate Soiya dan Chigau hanyalah judul sementara karena belum diumumkan judul resminya)
2. The Hits
Disetiap album musik yang akan dikeluarkan, pastinya ada satu atau dua lagu yang akan menjadi hits di album tersebut. Seperti di Album pertama BABYMETAL, lagu Gimme Chocolate dan Ijime, Dame, Zettai lah yang akhirnya menjadi hits di debut album mereka.
Sudah ada beberapa lagu baru yang ditampilkan oleh BABYMETAL dan sepertinya lagu Road of Resistancelah yang memiliki kemungkinan terbesar untuk menjadi "hitsnya album kedua" BABYMETAL. Namun, admin menebak bahwa lagu Chigau juga akan menjadi hits di Album kedua nanti.
3. New Setlists
Setlist adalah daftar rangkaian lagu yang dibawakan penyanyi di setiap konsernya. Di konser BABYMETAL sendiri, kita telah mendapatkan gambaran besar dari setlist mereka disetiap konsernya. Seperti lagu Headbangeeeerrrrr!!! yang menjadi andalan mereka ketika Encore, lalu lagu Death! yang menjadi Opening Favorite mereka dan lagu Ijime, Dame, Zettai yang menjadi Ending Favorite. Namun, dengan dirilisnya lagu RoR, Lagu Ijime, Dame, Zettai lebih sering dinyanyikan sebelum Encore, dan lagu RoR yang lebih sering menjadi Ending Concert.
Begitu juga dengan lagu Akatsuki dan Akumu no Rinbukyoku yang biasa ditampilkan tepat sebelum atau setelah lagu Yon no Uta dan Onedari Daisakusen.
Nah, dengan adanya album baru, tentu ini akan menambah kombinasi setlist mereka. Bukan hanya 1, tapi 4 Setlist sekaligus. Tambahan setlist baru mereka ialah:
- Full Album Kedua
- Setengah Album Pertama + Setengah Album Kedua
- Setengah Album Kedua + Setengan Album Pertama
- Setengah Album pertama dan kedua dikombinasikan (diselang-seling) dalam satu setlist
Tambahan:
- Setlist yang akan dipakai di konser Tokyo Dome mungkin saja dengan menggabungkan kedua album secara full :D #JustKidding bisa meledak pita suaranya Su-chan nantinya kalo beneran kejadian :v
4. The Ballad Song
Seperti yang kita tahu, suara Suzuka yang sekarang sangat berbeda dengan yang dulu ketika ia masih di Sakura Gakuin. Suaranya sekarang terdengar seperti suara seorang penyanyi Ballad tingkat tinggi dengan vocal range yang cukup luas. Maka dengan begitu, lagu-lagu ballad yang setipe dengan Akatsuki dan Akumu no Rinbukyoku akan menjadi andalannya ketika ia mendapatkan solo song di Album Kedua nanti.
Sekali lagi, salah satunya telah kita dengar di Live Concert 1999 yaitu lagu No Rain, No Rainbow. Dan ada lagi lagu yang dibawakan oleh BABYMETAL (bukan solo) yang bernada ballad juga, yaitu lagu The One.
Kedua lagu ini akan menjadi 'perangsang-naiknya-bulu-kuduk' disetiap konsernya. Belum lagi lagu Akatsuki yang terus dikreasikan dibagian nada-nada tingginya dan di bagian intronya juga akan membuat suara Suzuka semakin menggema disetiap konsernya.
Oiya, bisa saja lagu No Rain, No Rainbow ini akan dibuat versi softnya seperti lagu Akatsuki yang dibawakan di akhir Live~Legend 1999 di Makuhari Messe lhoo...
5. Opini Liar Seputar Tokyo Dome Concert
Well, The last but not least, Tokyo Dome Concert adalah hal yang mungkin akan paling berkesan di tahun 2016 ini. Konser yang disebut-sebut akan menjadi "The Biggest BABYMETAL Concert" ini telah mengambil alih perhatian para penggemar diseluruh dunia bahkan sebelum tahun 2016 dimulai.
Oke, ini hanya Opini Liar dari admin, tapi admin memiliki prediksi bahwa Tokyo Dome Concert ini akan digelar pada tanggal 10 Oktober 2016. Why??
Meskipun belum diumumkan secara resminya oleh Official, tapi jika kita melihat kilas balik dari sejarah BABYMETAL dan sejarah konser musik di Tokyo Dome, admin rasa kita bisa menemukan pola pikir dari KobaMetal sang kreator dibalik BABYMETAL.
Serangkaian konser yang dilakukan BABYMETAL di tahun 2015 ini, bukanlah hal yang main-main dan bahkan telah dirangkai dengan sangat apik oleh KobaMetal seperti yang bisa kalian lihat di gambar di bawah ini:
Di awal tahun 2015, BABYMETAL mengadakan konser berjudul "New Year Fox Festival" Saitama Super Arena (SSA), Lalu dipertengahan tahun 2015, BABYMETAL mengadakan konser di Makuhari Messe yang merupakan inti rangkaian dari World Tour 2015 mereka dan sampai saat ini, konser tersebut masih menjadi konser terbesar mereka. Lalu dipenghujung tahun 2015, BABYMETAL mengadakan konser di Yokohama Arena dimana untuk pertama kalinya lagu Karate Soiya dan The One diperdengarkan.
Ketiga tempat berlangsungnya konser-konser itu, jika ditarik garis akan membentuk sebuah segitiga. Dan secara ajaib, Tokyo Dome yang akan menjadi tempat berakhirnya World Tour 2016 mereka ternyata tepat berada di titik tengah segitiga tersebut. Lambang ini adalah lambang yang sering ditampilkan BM sebagai Trademark disetiap penampilan mereka. Dan juga lambang Metal Resistance Episode IV.
Terus, apa hubungannya dengan prediksi tanggal tadi? Nah, jika diingat-ingat lagi, di Legend "D" dimana Su-Metal mencover single lagu dari Idol Group Speed yang berjudul "White Love", setelah admin periksa, ternyata single tersebut menjadi hits di tahun 1998 dan di tahun yang sama pula, Group Speed mengukir sejarang sebagai Idol Group termuda yang pernah melakukan Dome's Tour Concert dengan melakukan rangkaian konser di 4 Stadion besar di Jepang. Yaitu Tokyo Dome, Osaka Dome, Nagoya Dome, dan Fuokuka Dome.
Dan tahukan kalian, bahwa Speed menggelar konser di Tokyo Dome selama 2 hari berturut-turut? Tepatnya pada tanggal 9-10 Oktober 1998. Dan konser mereka di tanggal 10 Oktober 1998 akhirnya dirilis menjadi DVD yang berjudul "Speed Tour Rise in Tokyo Dome"
Jika melihat ketertarikan KobaMetal terhadap Idol Group Speed dan motivasinya untuk kembali mengulang sejarah ditempat yang sama, maka tidak mustahil jika 10 Oktober 2016 nantinya akan digelar sebuah Mega Concert di Tokyo Dome dimana mata seluruh penggemar BABYMETAL akan tertuju kesana. Ya, mereka akan mengulang kembali sejarah 18 Tahun yang lalu.
Almost forgot, angka 18 sendiri adalah umur dari Suzuka Nakamoto sekarang ini lhoo......
Duaaaaarrrrr!!! *mind blowing*
So, that's all for this speculation article, jika kalian menyukai artikel yang admin buat ini, kalian bisa memberikan komentar kalian di kolom kometar dibawah dan membagikannya ke akun sosial media kalian. Jangan lupa untuk mengikuti Mekitsune di halaman facebook juga yaa. Halamannya bisa kalian temukan di Sidebar site ini.
And for the lassstttt, see you in the fox day!! Put your kitsune up!!
0 comments:
Post a Comment